YART Yamaha Kejar Kemenangan Pertama di Bol d'Or
YART–Yamaha Official EWC Team berambisi untuk menjadi juara di Le Castellet. Walau sebagai salah satu tim unggulan, juara FIM EWC 2009 ini belum pernah menang Bol d’Or. Musim ini mereka menghadapi berbagai halangan sejak laga pembuka.
Karel Hanika, Marvin Fritz dan Niccolò Canepa sangat semangat untuk membalap di Bol d’Or edisi ke-84. Ketiga rider YART–Yamaha Official EWC Team tersebut mencoba untuk kembali ke jalur juara usai harus mundur dari 24 Heures Motos dan finish di posisi ke-10 12 Hours of Estoril. Saat ini mereka menduduki posisi ke-7 di klasemen.
Ketiganya akan mengerahkan segalanya demi kemenangan di sirkuit Paul Ricard. Jika terwujud, ini akan menjadi kemenangan perdana YART–Yamaha Official EWC Team di sirkuit ini.
Mandy Kainz, sang manajer tim, terus menyemangati trio ridernya “Balapan 24 jam itu susah dan Bol d’Or bukan pengecualian karena trek Paul Ricard sangat menuntut motor, rider, dan ban Bridgestone — tetapi saya percaya bahwa kami mempunyai amunisi yang tepat untuk menjadi juara.
Kainz sudah menatap ke musim selanjutnya
Sang manajer tim telah mengumumkan bahwa trio rider Karel Hanika, Marvin Fritz dan Niccolò Canepa akan dalam formasi yang sama untuk FIM EWC musim 2022. “Kami tahu bahwa ketiganya cepat, kami meraih empat pole position berturut, bertarung untuk meraih podium, dan memenangkan balapan. Penting bagi kami untuk mempertahankan trio terhebat di bursa Endurance.”
Ketiga rider pun sangat bersemangat. “Kami memang menjalani pembukaan musim yang sulit, tetapi kami tidak menyerah,” ujar Karel Hanika. “Kami akan melakukan segalanya hingga meraih hasil yang kami inginkan. Kami hanya butuh sedikit keberuntungan.”
“Kami tampil bagus di tes Bol d’Or,” kata Marvin Fritz, “dan kami sangat tidak sabar untuk balapan. Saya suka trek ini berikut dengan area di sekelilingnya, tetapi yang paling penting adalah kami senang bisa menyambut kembali para penonton. Saya senang sekali bisa membalap untuk YART setahun lagi, tetapi sekarang kami fokus untuk menorehkan hasil bagus karena jika kami tampil ok di dua balapan akhir, kami masih bisa jadi juara dunia.”
“Kami punya dua ronde lagi yang tersisa di musim 2021, jadi target kami adalah mengakhiri musim dengan gemilang,” kata Niccolò Canepa.
Baca info selanjutnya tentang YART – Yamaha Official EWC Team