Suzuki Targetkan Kemenangan di Bol d’Or

2021-09-19T12:36:01+02:00September 19th, 2021|2021, Bol d'Or 2021|

Tiga jam menjelang finish, Yoshimura SERT Motul masih memimpin di sirkuit Paul Ricard. Moto Ain berada di posisi kedua dan berusaha mengamankan posisinya hingga akhir balapan. Tiga tim Superstock bersaing ketat memperebutkan posisi ke-3.

Yoshimura SERT Motul sudah menjadi pimpinan balapan selama hampir 24 jam. Menjadi tim pabrikan satu-satunya yang berhasil melaju sejauh ini tanpa masalah, Gregg Black, Xavier Simeon dan Sylvain Guintoli dengan solid mempertahankan posisi nomor satu.

Hanya satu kesalahan atau masalah pada motor yang bisa menghentikan Suzuki, karena kompetitor terdekatnya, yakni Moto Ain, berada 15 lap di belakangnya. Tim independen Yamaha dengan rider Randy de Puniet, Robin Mulhauser dan Roberto Rolfo ini tampil solid sejak awal. Podium sepertinya akan mereka raih dan akan menjadi yang pertama bagi mereka usai naik kelas ke EWC setelah sebelumnya menjadi juara dunia FIM Superstock World Cup dua kali.

Di belakang Moto Ain, tiga tim Superstock sedang saling mengalahkan satu sama lain untuk mendapatkan posisi ke-3. BMRT 3D Maxxess Nevers (Anthony Loiseau, Jonathan Hardt dan Julien Pilot), No Limits Motor Team (Kevin Calia, Luca Scassa dan Alexis Masbou), dan RAC41 ChromeBurner (Chris Leesch, Grégory Fastré dan Wayne Tessels).

VRD Igol Experiences berada di urutan ke-6 keseluruhan dan ke-3 di kelas EWC. Tim yang dibela rider Florian Alt, Florian Marino dan Nico Terol ini sebelumnya menghuni posisi ke-5 sebelum terjatuh.

Team 18 Sapeurs-Pompiers CMS Motostore (Superstock) seharusnya memimpin, tetapi kerusakan mesin membuat mereka harus angkat kaki lebih awal. National Motos Honda juga memiliki nasib akhir yang sama akibat kebocoran oli usai terjatuh.

Dengan durasi balapan tiga jam lagi menuju garis finish, kini hanya ada 20 tim yang tersisa. Hujan yang turun pada malam hari mengakibatkan berbagai insiden dan kerusakan motor sehingga memaksa lebih dari setengah peserta untuk pulang lebih awal.

Tim-tim favorit juga turut jadi korban. Webike SRC Kawasaki France Trickstar, BMW Motorrad World Endurance Team, F.C.C. TSR Honda France dan YART–Yamaha Official EWC Team semuanya mengalami kerusakan mesin. ERC Endurance-Ducati mundur usai terjatuh saat mereka sedang nyaman di posisi ke-3.

Dua tim lainnya yang mengalami kerusakan mesin adalah Bolliger Team Switzerland dan Wójcik Racing Team. 3ART Best of Bike memutuskan untuk menyerah akibat kerusakn gearbox. Team 33 Louit April Moto berusaha untuk tetap melanjutkan balapan dengan dua rider saja karena Luca Vitali yang cedera, namun pada akhirnya menyerah.

Bol d’Or 2021 – Posisi usai 21 jam balapan